Dasar-Dasar Futures Kripto: Cara Berdagang Futures dengan Akun Kecil

2023-03-20

Poin Utama:

  1. Dengan menetapkan target yang realistis untuk laba, Anda tidak akan terlalu tertekan oleh hasil dari setiap perdagangan. Hal ini akan membantu mengurangi stres perdagangan dan memiliki dampak positif yang sesuai pada hasil jangka panjang.

  2. Eksposur risiko Anda harus proporsional dengan besaran akun Anda guna menghindari risiko lebih dari 5% dari modal Anda pada setiap perdagangan.

  3. Lakukan analisis strategis terhadap risk-to-reward dan dasar-dasar perdagangan sebelum memasuki posisi untuk memperdagangkan hanya yang memiliki probabilitas tinggi.

  4. Jangan tarik laba, tetapi investasikan ulang laba guna memperbesar modal Anda sampai dapat menambah penghasilan atau bahkan menggantikannya. 

Membeli mata uang kripto di pasar spot memang menyenangkan, tetapi periode konsolidasi dan volatilitas rendah dapat memperlambat pertumbuhan Anda. Inilah alasan para pedagang berbondong-bondong ke platform perdagangan derivatif untuk memaksimalkan pasar mata uang kripto terlepas dari besaran akun mereka.  

Perdagangan kontrak futures kripto makin populer dan lebih mudah diakses karena adopsi kelas aset baru ini makin cepat. Melihat begitu banyaknya minat pada instrumen ini, kami ingin memberikan beberapa tips yang dapat membantu agar aspirasi perdagangan futures kripto Anda menuju ke arah yang benar. 

Harap diperhatikan bahwa tips berikut bukan nasihat keuangan, melainkan lebih merupakan filosofi berguna yang patut dipertimbangkan sebelum melakukan perdagangan futures kripto. 

1. Tetapkan Ekspektasi yang Realistis

Pertama dan terpenting, Anda perlu menetapkan tujuan dan ekspektasi konservatif. Perdagangan sangat sulit bagi siapa pun karena bahkan pedagang legendaris di Wall Street pun pernah mengalami kerugian besar dalam karier mereka.

Penting untuk memiliki target laba yang realistis. Pedagang pemula dengan basis modal kecil sebesar $5.000 tidak boleh berharap menghasilkan $5.000 per bulan atau bahkan menutupi biaya hidup. Daripada mengincar imbal hasil 100% per bulan, target yang lebih realistis adalah menumbuhkan akun perdagangan sebesar 1-2% per bulan dan dijalani secara konsisten.

Dengan menetapkan target dan ekspektasi yang realistis, Anda tidak akan terlalu tertekan oleh hasil dari setiap perdagangan. Praktik semacam itu akan membantu Anda mengurangi stres perdagangan dan memiliki dampak positif yang sesuai pada hasil jangka panjang Anda. Hitung target laba Anda menggunakan Kalkulator Binance Futures.

Diperlukan strategi untuk mencapai kesuksesan yang berkesinambungan. Menjadi proporsional dengan dana adalah bagian utama dari strategi. Bila dilakukan dengan benar, akun kecil akan perlahan menjadi akun yang dapat menyokong Anda dan yang dapat Anda sokong> Ini merupakan adalah pencapaian yang sepadan.

Tempat terbaik untuk memulai usaha perdagangan futures kripto adalah mengevaluasi besaran akun Anda secara objektif agar Anda dapat memahami ekspektasi dari setiap perdagangan.

2. Ukur Risiko Secara Proporsional dengan Besaran Akun Anda

Setiap dolar di akun perdagangan Anda harus diperlakukan seolah-olah nilainya 100x dari nilai aktual. Oleh karena itu, jika Anda memiliki akun senilai $1.000, Anda harus menghindari kerugian lebih dari $10 (atau 1% dari nilai akun Anda). Misalnya, pedagang berpengalaman menghindari risiko lebih dari 5% dari nilai akun mereka per perdagangan. 

Menjaga agar kerugian Anda tidak besar adalah strategi jangka panjang yang menuntut Anda mengimplementasikan manajemen risiko yang tepat pada setiap perdagangan. Satu-satunya tujuan dari pendekatan ini adalah untuk melindungi dana Anda dengan menghentikan kerugian lebih awal, menetapkan ekspektasi yang realistis, dan melindungi emosi Anda. 

Keuangan sering dikaitkan dengan harga diri, optimisme, ketakutan, bahkan kesehatan mental, dan sampai batas tertentu, kesehatan fisik. Untuk alasan ini, tidak penting seberapa besar akun orang lain atau seberapa banyak mereka berdagang, menang, atau kalah. Perdagangan Anda hanya penting bagi Anda sendiri. Anda harus berfokus membangun untuk diri sendiri daripada bersaing dengan pedagang lain.

Pendekatan yang menilai setiap dolar sebagai bagian berharga dari sebuah portofolio akan mengarah pada emosi konservatif dan strategi terfokus yang memandu masuk dan keluar perdagangan. Dengan perdagangan futures kripto, investor dapat berdagang dengan pecahan dolar, sehingga sangat penting untuk menghargai besaran akun Anda.

3. Awasi Modal Perdagangan Anda

Tips yang tampaknya sederhana saat memulai adalah mengawasi modal perdagangan Anda. Karena Anda mencoba untuk membangun kekayaan, Anda akan membutuhkan setiap dana yang dimiliki agar dapat menangani risiko yang lebih tinggi per perdagangan secara bertahap. Saat dana Anda bertambah besar, pada titik tertentu Anda akan dapat menambah penghasilan atau mungkin menggantinya (selama Anda berpegang pada strategi dan nilai-nilai Anda). 

Menarik modal dari akun perdagangan Anda setelah serangkai perdagangan yang menguntungkan dapat membantu Anda mengurangi paparan risiko. Demikian pula, Anda mungkin harus menyetor dana tambahan untuk menghindari likuidasi saat pergerakan pasar berlawanan dengan perdagangan Anda. Inilah alasan mengawasi modal perdagangan Anda dapat membantu Anda lebih memastikan pertumbuhan modal. 

Perdagangan harus dianggap sebagai permainan jangka panjang dan harus dipatuhi melampaui kemenangan kepuasan instan.

4. Lakukan Hanya Perdagangan dengan Probabilitas Tinggi

Fitur utama yang digabungkan dengan perdagangan dengan volume rendah dan perdagangan dengan leverage yang sesuai adalah hanya melakukan perdagangan dengan probabilitas tinggi. Hal ini dapat ditentukan melalui analisis strategis terhadap indikator fundamental dan teknis yang Anda andalkan, antara lain seperti mengikuti level support dan resistance, garis tren, volume perdagangan, skema Wyckoff untuk bentuk dan waktu, serta pergerakan pasar terkini. 

Ketika analisis sejalan dengan kecenderungan Anda, menerapkan kepercayaan diri lebih pada perdagangan adalah tindakan yang masuk akal. Proses analisis akan membantu Anda menentukan peringkat probabilitas risiko di masa depan saat mempelajari pengaruh pola terhadap psikologi pasar, pengaruh kelembagaan, dan banyak lagi.

Hanya gunakan risiko tinggi untuk skenario yang sangat pasti, tetapi tetaplah perhatikan nilai-nilai fundamental Anda. Jika karena alasan tertentu perdagangan bergerak ke arah yang berlawanan dan Anda rugi saat menggunakan leverage yang tinggi, apakah itu sepadan? Jika jawabannya ya, maka Anda patut melakukannya.

5. Perbesar Laba Anda

Teknik yang dapat membantu mempercepat pertumbuhan akun adalah memperbesar laba Anda. Ketika Anda telah berhasil mengeksekusi perdagangan berdasarkan pengaturan probabilitas tinggi, maka Anda dapat merasa nyaman untuk melanjutkan kemenangan. Jika Anda menetapkan stop loss lebih lanjut yang mendukung tren yang diikuti dalam perdagangan awal dan memasang rasio risiko/reward yang tinggi pada perdagangan tersebut, Anda mungkin dapat lebih meningkatkan laba. 

Hal ini seharusnya menjadi teknik yang hanya digunakan dalam kepastian mutlak, karena menerapkan lebih banyak leverage pada investasi 2% pada 10:1 dapat menggerus 20% dari portofolio Anda. Memenangkannya juga bisa memberikan laba yang besar. Menyiapkan diri Anda untuk probabilitas kemenangan yang tinggi dapat membuat Anda siap untuk melanjutkan momentum positif tersebut juga.

Kesimpulan

Memulai akun perdagangan futures kripto kecil adalah tugas yang tidak berbeda dengan mengelola akun dengan jutaan dolar di dalamnya. Nilai yang sama berlaku. Sekecil apa pun dana yang Anda digunakan harus diperlakukan dengan hati-hati. Setiap investasi harus didasarkan pada probabilitas tinggi. Jangan sekali pun menggunakan leverage terhadap investasi jika sampai mengambil porsi signifikan dari akun perdagangan Anda.

Perdagangan bisa menjadi intens karena emosi beserta sifat psikologis lain dapat dengan mudah terlibat. Penting untuk mengingat asal mula Anda, belajar dari kesalahan Anda, dan berpikir jangka panjang. Meskipun Anda berdagang untuk membangun karier resmi dalam perdagangan futures, baik untuk diingat bahwa itu hanya uang dan itu bukan segalanya yang ditawarkan dalam kehidupan. 

Rugi atau melewatkan perdagangan tidak begitu penting jika Anda belajar dari kesalahan Anda. Demikian juga, memenangkan perdagangan hanya penting jika hal tersebut membantu Anda bergerak lebih dekat ke tujuan Anda. 

Dalam skenario mana pun, latihan akan membantu Anda lebih baik. Dedikasi untuk belajar dan menghargai peluang akan memandu Anda melangkah maju saat berdagang.

Baca artikel bermanfaat berikut untuk informasi selengkapnya tentang perdagangan futures kripto:

265,842,599 pengguna memilih kami. Ketahui alasannya sekarang juga.
Daftar Sekarang