Apa Pengaruh The Merge terhadap Ethereum Saya?
Ethereum 2.0 akan segera hadir. Berikut yang dapat diharapkan jika Anda menyimpan Ethereum (ETH).
The Merge direncanakan akan menggantikan Mainnet Ethereum dengan Beacon Chain dan sejumlah sharded chain pada bulan September 2022. Langkah ini menandai akhir dari proof-of-work (Model PoW) seiring Ethereum menyelesaikan transisi akhir ke model proof-of-stake (PoS).
Untuk menjelaskan ini dalam istilah yang lebih sederhana: bayangkan Ethereum adalah mobil balap sementara Beacon Chain adalah mesin baru berbahan bakar lebih hemat yang akan menggantikan mesin lama di tengah balapan. Berbagai hal lain tentang mobil ini akan tetap sama, tapi ada satu yang berubah — cara mobil berjalan.
Penafian: Informasi dalam artikel ini dapat berubah seiring lebih banyak detail tentang The Merge tersedia.
Saya adalah HODLer Ethereum — Apa yang Harus Saya Persiapkan untuk Datangnya The Merge?
Jawaban singkatnya adalah pengguna Binance tidak perlu melakukan apa pun — The Merge tidak akan memengaruhi dana pemilik Ethereum. Semua dana Ethereum akan ditransfer setelah The Merge, dan Ethereum akan tetap muncul sebagai ETH di dompet pengguna. Namun, Binance akan menghentikan sementara penyetoran dan penarikan Ethereum hingga The Merge selesai.
Pengguna Binance harus waspada terhadap penipu yang meminta mereka untuk membeli token “ETH2” atau mentransfer dana ke alamat dompet tertentu untuk “menyelesaikan peningkatan.” Binance tidak akan pernah meminta pengguna untuk mengirim dana dengan cara ini.
Bagaimana Pengaruh The Merge terhadap Produk Binance?
Sebagian besar layanan Binance tidak akan terpengaruh oleh The Merge selain penghapusan ETH dari layanan mining kami. Jeda sementara akan berlaku pada peminjaman, penyetoran, dan penarikan ETH. Selain itu, mereka yang mengunci ETH di layanan staking Ethereum 2.0 Binance dapat memilih untuk menukar token BETH kembali ke ETH setelah The Merge.
Dalam pengumuman berikutnya, kami akan memberikan detail lebih lanjut tentang pengaruh The Merge pada setiap produk Binance.
Jika Terjadi Forking
Harap dicatat bahwa jika Ethereum terbagi menjadi dua jaringan yang berbeda — sebuah proses yang dikenal sebagai forking — ticker “ETH” akan merujuk ke chain PoS Ethereum yang baru. Di sisi lain, token hasil fork masih akan menjalani proses listing ketat yang diperlukan untuk setiap token di bursa Binance.
Perlu diketahui bahwa forking bisa terjadi atau tidak. Menurut tim Ethereum, hard fork apa pun selama The Merge tidak akan lahir dari keputusan resmi. Jika forking “tidak resmi” terjadi, Binance akan merilis detail lebih lanjut tentang distribusi token di pengumuman mendatang.
Kecepatan, Biaya Gas, dan Staking
Berikut adalah uraian singkat tentang bagaimana The Merge akan memengaruhi kecepatan transaksi, biaya gas, dan staking bagi pemilik Ethereum.
1. Kecepatan transaksi
Pemilik Ethereum dapat mengharapkan kecepatan transaksi yang sama setelah peningkatan. Perubahan kecil tidak akan terasa oleh pengguna sehari-hari.
2. Biaya gas
Biaya gas Ethereum akan tetap sama untuk saat ini. Secara teori, peningkatan Ethereum membuka jalan untuk sharding dan kemungkinan biaya gas yang lebih murah di masa depan.
3. Staking
Alih-alih bergantung pada miner, mereka yang melakukan staking Ethereum akan membantu mengamankan jaringan. Perhatikan bahwa staker tidak akan dapat menarik ETH yang masuk staking selama enam hingga 12 bulan setelah The Merge.
Namun, setelah Ethereum menerapkan Shanghai Upgrade, jaringan akan memungkinkan penarikan harian dengan total hingga 40.000 ETH.
Sambut The Merge dengan Binance
The Merge adalah pencapaian penting untuk jaringan Ethereum dan ekosistem Web3 yang lebih besar. Di Binance, kami berupaya untuk memastikan transisi yang mulus bagi pengguna Binance yang menyimpan ETH. Kami akan terus memperbarui blog kami dan Twitter resmi Binance seiring lebih banyak detail tersedia.