Binance Mengumumkan Kemitraan Strategis dengan SM Brand Marketing

2022-02-28

Perjanjian ini menandai langkah resmi Binance dan SM Brand Marketing (SMBM) dalam membangun ekosistem Play-to-Create (P2C) global. Kedua perusahaan akan mulai dengan berkolaborasi dalam NFT dan dana lingkungan (eco-fund) bersama.

Binance, ekosistem blockchain dan penyedia infrastruktur kripto terkemuka di dunia, telah menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) untuk membangun kemitraan komprehensif dengan SM Brand Marketing (SMBM), anak perusahaan dari perusahaan hiburan Korea Selatan SM Entertainment (SM).

Sebagai bagian dari kemitraan komprehensif ini, Binance dan SMBM akan membangun ekosistem Play-to-Create (P2C) global. Kerja sama tersebut akan dimulai dengan kolaborasi di bidang NFT dan pembentukan joint eco-fund (dana lingkungan bersama). 

Dikonseptualisasikan oleh Soo-Man Lee, eksekutif musik terkenal dari SM, P2C memungkinkan pengguna untuk memproduksi ulang konten menggunakan IP. Dengan menggunakan alat dan IP yang disediakan dalam platform e-commerce dan metaverse, pengguna dapat membuat ulang konten dan produk dalam bentuk game, musik, tarian, dan barang. Dalam ekosistem P2C, konten dan produk ini dapat diubah menjadi NFT sehingga memungkinkan pengguna untuk memperoleh keuntungan sekaligus mendapatkan pengakuan atas orisinalitasnya. Ekosistem P2C merupakan pengembangan dari model Play-to-Earn (P2E). 

Melalui kemitraan strategis ini, Binance dan SMBM akan berkolaborasi untuk menciptakan ekosistem di mana kreator konten global dapat dengan mudah berpartisipasi dalam pembuatan ulang konten menggunakan IP dan mendapatkan keuntungan dari konten dan proyek asli mereka secara transparan. Ekosistem P2C yang diciptakan juga akan meningkatkan budaya kreatif dalam industri Kpop. Penggemar, artis, dan perusahaan disatukan untuk bergabung dalam platform e-commerce dan metaverse ini.

Binance dan SMBM akan bekerja sama dalam pembentukan mainnet blockchain, NFT, dan dana lingkungan untuk membangun ekosistem P2C. Binance juga akan menyediakan infrastruktur teknologi untuk keseluruhan ekosistem blockchain dan NFT. Sementara itu, SMBM akan menyediakan berbagai IP yang dikelola oleh SM, termasuk EXO, Red Velvet, NCT, aespa, dan banyak lagi. SMBM pun akan membantu dalam perencanaan konten dan pembangunan platform.

Helen Hai, Kepala Global Binance NFT, mengatakan: “Binance senang dapat bekerja sama dengan SMBM untuk memajukan ekosistem P2E menjadi ekosistem P2C. Kami ingin memberi SMBM teknologi kuat yang dapat mendukung banyak penggemar global Kpop yang menikmati pembuatan ulang konten dari selebriti Korea favorit mereka dan ingin mendapatkan penghasilan pasif melalui hobi tersebut.”

Sung-su Lee, CEO SMBM, mengatakan: “SM membuat berbagai IP konten berorientasi metaverse melalui SMCU (SM Culture Universe) yang mencakup Metaversal Origin Stories. Dengan menggabungkan kemampuan produksi SM, kemampuan platform e-commerce SMBM, dan infrastruktur teknologi Binance, kami berharap kemitraan komprehensif ini akan membawa inovasi hebat dalam pembentukan ekosistem P2C dan perluasan bisnis di industri blockchain. Ini juga merupakan kesempatan bagi penggemar untuk membangun budaya kreasi partisipatif dan mendapatkan manfaat ekonomi blockchain.”